LINGGA  

Ketua DPRD Lingga Hadiri Penyerahan DPA 2025, Bupati Ajak OPD Proaktif Ciptakan Inovasi Anggaran

“Penyerahan Daftar Penggunaan Anggaran (DPA) 2025 oleh Pemerintah Kabupaten Lingga bertujuan mempercepat pembangunan daerah”

Penyerahan Daftar Penggunaan Anggaran (DPA) Tahun 2025 Pemerintah Kabupaten Lingga melalui BPKAD di Aula Kantor Bupati Lingga (Dok:Azerah)

DK-Lingga Ketua DPRD Kabupaten Lingga, Maya Sari, S.Sos. M.IP., menghadiri acara Penyerahan Daftar Penggunaan Anggaran (DPA) Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Lingga melalui BPKAD di Aula Kantor Bupati Lingga, Kamis (30/1/2025). Acara tersebut dibuka dengan sambutan dari Sekretaris Daerah (Sekda) Lingga, H. Armia, S.Pd. M.IP, selaku Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), yang mengungkapkan bahwa APBD Kabupaten Lingga Tahun 2025 mencapai angka Rp. 1.018.209.664.027.

Bupati Lingga, M. Nizar, S.Sos, dalam sambutannya menegaskan bahwa kehadiran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam acara ini sangat penting dan tidak dapat diwakilkan. Ia juga mengajak seluruh peserta untuk merefleksikan tahun-tahun sebelumnya dan berharap agar pelaksanaan DPA dapat segera dimulai untuk mendorong percepatan pembangunan Kabupaten Lingga.

Bupati Nizar menambahkan, selain memanfaatkan anggaran daerah, OPD diharapkan lebih proaktif dalam mencari tambahan anggaran pembangunan dari sumber luar, termasuk pusat, demi memaksimalkan pembangunan di Kabupaten Lingga.

Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Bupati Lingga, Wakil Bupati terpilih, Asisten, Staff Ahli, Kepala OPD, Kabag, dan Camat, yang turut serta dalam mendukung kelancaran proses pengelolaan anggaran tahun 2025.

Penulis: AzerahEditor: Herman