BATAM  

Prakiraan Cuaca BMKG Batam: Hujan Ringan Sepanjang Hari dengan Kelembapan Tinggi

“BMKG Batam memperingatkan potensi gelombang tinggi dan hujan berkelanjutan di Batam pada 12 Januari 2025”

DK-Batam Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Batam meramalkan bahwa cuaca di Kota Batam pada hari ini akan mengalami hujan ringan sepanjang hari. Prakiraan ini disampaikan oleh Nizam, prakirawan BMKG Hang Nadim Batam, pada Minggu pagi (12/1/2025). Ia menjelaskan bahwa suhu udara diperkirakan akan tetap stabil di kisaran 24 hingga 27 derajat Celsius dengan tingkat kelembapan yang tinggi, antara 89 hingga 95 persen.

Pagi hari akan dimulai dengan hujan ringan yang berlangsung dari pukul 07.00 hingga 17.00 WIB dengan suhu sekitar 25°C. Angin diperkirakan bertiup dari arah Utara dengan kecepatan 6 km/jam. Pada malam hari, cuaca akan berubah menjadi berawan dari pukul 18.00 hingga 20.00 WIB dengan suhu sekitar 24°C, sementara angin tetap bertiup dari Utara dengan kecepatan 6-7 km/jam dan kelembapan udara mencapai 94%. Hujan ringan diperkirakan kembali terjadi pada pukul 21.00 hingga 23.00 WIB, dengan kelembapan udara berkisar antara 92 hingga 93%.

BMKG juga mengingatkan masyarakat Batam untuk tetap waspada terhadap potensi gelombang tinggi, terutama di wilayah Nongsa, Sekupang, dan sekitarnya. Walaupun kemungkinan terjadinya rob tidak sebesar pada fenomena perigee sebelumnya, masyarakat diminta untuk tetap waspada terhadap potensi hujan berkelanjutan seperti yang terjadi pada dua hari terakhir. Selain itu, pengguna transportasi laut dan udara disarankan untuk memeriksa kondisi cuaca sebelum berangkat, mengingat kecepatan angin yang cukup tinggi sepanjang hari.

Penulis: Jefrianto Editor: Herman