NATUNA  

BPBD Natuna Imbau Warga Waspada Terhadap Gelombang Pasang dan Cuaca Ekstrem

“Kepala BPBD Natuna dan Camat Bunguran Timur laporkan kerusakan akibat cuaca ekstrem yang melanda wilayah pesisir”

Gelombang air laut masuk kerumah warga (Dok:Fiska)

DK-Natuna Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Natuna, Raja Darmika, mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terkait gelombang pasang dan cuaca ekstrem yang melanda wilayah Natuna pada Minggu (12/1/2025). Warga yang tinggal di dekat pantai dan rumah panggung diminta untuk lebih berhati-hati karena potensi gelombang pasang yang bisa merusak fasilitas dan properti mereka.

Raja Darmika melaporkan bahwa cuaca ekstrem yang meliputi angin kencang dan gelombang tinggi telah menyebabkan kerusakan, termasuk pada rumah warga di Desa Kadur, Kecamatan Pulau Laut. “Malam ini kami menerima informasi bahwa lantai rumah warga rusak dan jembatan rumah bergeser akibat pasang air laut, serta ada empat keluarga yang terpaksa mengungsi untuk sementara,” ujar Raja Darmika.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (PLT) Camat Bunguran Timur, Harmidi, juga melaporkan dampak serupa di wilayahnya. Ia menyebutkan bahwa selain Pantai Piwang, wilayah seperti Jemangan dan Batu Kapal juga terdampak. Di Batu Kapal, air laut bahkan telah naik hingga mencapai Surau.

Pihak BPBD dan Pemerintah Kabupaten Natuna terus memantau situasi dan mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi gelombang pasang dan cuaca ekstrem yang masih berlanjut di wilayah tersebut.

Penulis: Fiska RamandaEditor: Herman