Sat Binmas Polresta Tanjungpinang Sosialisasikan Pencegahan Kekerasan dan Bullying di SD Toan Hwa

“ Ratusan Siswa SD Toan Hwa Tanjungpinang Ikuti Sosialisasi Anti Kekerasan, Polisi Imbau Pelajar dan Guru Cegah Perundungan di Sekolah”

Sat Binmas Polresta Tanjungpinang menggelar sosialisasi anti kekerasan dilingkungan sekolah (RRI)

DK-TanjungPinang Sat Binmas Polresta Tanjungpinang mengadakan sosialisasi tentang pencegahan kekerasan di lingkungan sekolah, termasuk upaya mencegah perundungan (bullying), yang berlangsung di SD Toan Hwa, Jl. Engku Putri, Kota Tanjungpinang, pada Kamis (19/12/2024).

Ratusan siswa SD Toan Hwa mengikuti kegiatan ini dengan semangat. Kasat Binmas Polresta Tanjungpinang melalui Kanit Bhabinkamtibmas, Iptu Helman, menjelaskan bahwa sosialisasi seperti ini merupakan bagian dari program rutin untuk memberikan pembinaan kepada masyarakat.

“Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengedukasi tentang pencegahan kekerasan di sekolah dan mencegah perbuatan bullying,” jelas Iptu Helman.

Menurutnya, perbuatan bullying dan kekerasan di sekolah dapat merugikan korban maupun pelaku, karena memiliki konsekuensi hukum. Iptu Helman juga menambahkan bahwa perbuatan saling balas dendam sering terjadi di sekolah, dimana korban bullying bisa menumbuhkan rasa sakit hati yang berkepanjangan.

“Jika dibiarkan, hal ini bisa berpotensi menimbulkan kekerasan atau perkelahian di lingkungan sekolah,” tambahnya.

Polisi berupaya untuk mencegah hal tersebut, karena dapat merusak keamanan dan ketertiban di sekolah. Iptu Helman juga mengimbau kepada para pelajar untuk menghindari perbuatan bullying atau kekerasan terhadap teman-teman mereka.

“Selain itu, kami juga memberikan imbauan kepada para guru di sekolah untuk ikut serta dalam upaya pencegahan ini,” tutupnya.

Penulis: BimantaraEditor: Herman