
DK TANJUNGPINANG – Ansar Ahmad dan Nyanyang Harus Pratamura (Ayang) telah mendapatkan dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Dengan dukungan ini, jumlah partai politik (parpol) yang mendukung Ansar dan Nyanyang untuk Pilkada Kepulauan Riau (Kepri) 2024 semakin bertambah.
Nyanyang Haris Pratamura mengonfirmasi hal ini. Ia mengatakan bahwa dukungan tersebut diterimanya pada Jumat (16/08) malam secara langsung.
“Iya alhamdulillah sudah saya terima tadi malam,” katanya.
Ia menambahkan bahwa dukungan ini merupakan bentuk dari kerja sama untuk membentuk koalisi dalam Pilkada mendatang.
Dukungan ini juga menunjukkan tekad bersama untuk memajukan ekonomi dan memastikan kesejahteraan di Kepri.
“Tujuan kita memajukan ekonomi dan Kepri sejahtera,” ujar anggota DPRD Kepri tersebut.
“Ini bentuk kepercayaan untuk sama-sama memenangkan Pilkada nanti,” tambahnya.
Sebelumnya, pasangan Ayang juga telah mendapatkan dukungan dari Partai Gerindra, Golkar, dan Demokrat.
Mereka yakin bahwa akan ada partai lain yang akan bergabung dengan koalisi ini.
“Insyaallah Senin dan Selasa akan ada lagi. Senin dua, Selasa satu,” tuturnya.