Perdana Safari Ramadhan, Hasan Kunjungi Masjid Baitut Taqwa

Perdana Safari Ramadhan, Hasan Kunjungi Masjid Baitut Taqwa (Dok: Humpro)

DK-Tanjungpinang – Mengawali kegiatan safari Ramadhan 1445 H, Penjabat Wali Kota Tanjungpinang, Hasan, S.Sos., beserta Sekretaris Daerah, Zulhidayat, S.Hut dan jajaran Pemerintah Kota Tanjungpinang bersilaturahmi sekaligus melaksanakan sholat isya dan tarawih berjamaah dengan masyarakat dan jamaah di Masjid Baitut Taqwa, Komplek Bea Cukai, Sabtu (16/3).

Hasan mengatakan dirinya serasa nostalgia dengan jamaah masjid tersebut. Dikatakannya, di masjid itulah ia belajar mengaji dan tempat bermain semasa kecil. “Saya serasa pulang kampung dan bernostalgia dengan masjid ini, disinilah tempat saya belajar mengaji dan tempat bermain semasa kecil karena saya tinggal diseberang masjid ini,” ungkapnya.

Melalui safari Ramadhan, Hasan berharap tidak sekedar kunjungan dan bantuan, tetapi esensi dari kegiatan ini adalah untuk mendengar lebih dekat dengan masyarakat terkait apa saja permasalahan yang terjadi di masyarakat. “Esensi dari safari Ramadhan ini adalah salah satu cara kami sebagai pemerintah daerah, camat dan lurah untuk bersilaturahmi dan mendengar aspirasi dari masyarakat lebih dekat secara langsung,” lanjut Hasan.

Hasan juga dalam kesempatan itu mengucapkan terima kasih kepada DKM Baitut Taqwa, BKMT, RT dan RW serta organisasi masyarakat lainnya. “Atas nama Pemerintah Kota Tanjungpinang mengucapkan terima kasih atas kesempatan untuk kita bersilaturahmi dengan warga disini. Selamat menjalankan ibadah puasa, mari kita tingkatkan iman dan taqwa serta mengharapkan keridhoan dari Allah SWT,” pungkasnya.

Diakhir acara dilakukan penyerahan bantuan dana hibah sebesar Rp50 juta, yang diterima langsung oleh Ketua Masjid Baitut Taqwa.

Penulis: Budi

Editor: Herman