Yatim Tutup Perbasi Cup
Ultraman Tundukan Avenger (Dok: Lanni)
DK-Tanjungpinang– helatan Perbasi Cup yang dimulai dari tanggal 27 Oktober lalu hingga partai final 4 November 2023 sukses digelar.
Sebelum partai puncak di mainkan, perebutan juara 3 antara Mustang dan one berlangsung. Sedari awal laga, dominasi tim Mustang begitu kentara. Dan 4 quarter yang berjalan diakhiri dengan kemenangan tim Mustang dengan score meyakinkan 85-58.
Memasuki game kedua, tim Ultraman dan Avenger memasuki arena tanding. Laga ini disaksikan langsung oleh ketua Perbasi dan asisten I pemko, Muhammad Yatim mewakili PJ walikota yang tidak bisa hadir untuk menutup Perbasi Cup.
Partai final berjalan mulus, namun sang captain Avenger tidak berperan. Ketiadaannya memperkuat tim sangat berpengaruh bagi keluwesan tim besutan coach Alex tersebut. Tubuh-tubuh mungil yang masih berstatus pelajar tersebut tetap berusaha bertahan dan melakukan serangan.
Akhirnya, dengan poin 69-41 Ultraman tundukkan Avenger. Dengan berakhirnya pertarungan Ultraman dan Avenger maka berakhirlah kegiatan Perbasi Cup 2023.
Muhammad Yatim mewakili PJ walikota menutup secara resmi kegiatan Perbasi Cup. Ia berharap para atlit yang bermain di Perbasi Cup bisa bermain diajang yang lebih lagi. Ia juga mengucapkan terimakasih kepada ketua Perbasi dan seluruh panitia yang terlibat dalam penyelenggaran event tersebut. Tidak lupa Yatim memberi sebait pantun yang disambut tepuk tangan para jawara Perbasi Cup 2023. Untuk juara 1 berhak atas sertifikat mendali dan uang pembinaan Rp 3 juta serta piala bergilir Avenger sebagai Runner up berhak atas uang pembinaan Rp 2 juta. Mustang berhak atas uang pembinaan Rp 1 juta dan One sebagai harapan 1 mendapat dana pembinaan sebesar Rp 500 ribu. 4 tim yang tahun ini menjadi jawara berhak mendapat sertifikat, mendali, piala dan uang uang pembinaan.
Gilang Ikhsan Pratama menyebutkan lewat kejuaraan Perbasi cup, atlit-atlit untuk menghadapi Popda 2023 sudah dikantongi. “Tinggal menunggu waktunya, nanti nama-bana itu kita kumpulkan tentunya kita berkirim surat secara resmi ke sekolah masing-masing”, tukasnya.
Ia pun menambahkan untuk Perbasi Cup tahun ini banyak kejutan dari tim yang berpartisipasi. 1 tim Miracle yang tidak turut serta dikarenakan keikutsertaan fikejuaraan SSBL dibatam. “Kebetulan pemain-pemain miracle itu banyak anak-anak Smansa dan mereka mengikuti SSBL di Batam, sehingga tidak bisa mengikuti Perbasi Cup” jelasnya.
Coach Herman, kendati tim nya mampu menaklukan Avenger tetapi tetap memuji kemampuan tim asuhan Alex tersebut. Ia pun menyebutkan jika Avenger kekurangan pemain. “Mereka cukup bagus ya, masih pelajar, pengalaman belum banyak dibanding tim Ultraman tetapi sudah memiliki bakat untuk generasi basket selanjutnya”, singkatnya tersenyum.
Penulis: Lanni
Editor: Herman