
DK – Batam – Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau, Sirajudin Nur membagikan bantuan life jacket atau baju pelampung kepada nelayan di Pulau Karas, Kota Batam, Sabtu (23/9/2023).
Sebelumnya, ia juga telah membagikan 900 life jacket di Batam dan 250 life jacket di Kabupaten Bintan.
Penyerahan bantuan ini dilaksanakan serentak dengan peresmian Gapura Pelabuhan bantuan Sirajudin Nur.
“Alhamdulillah, kemarin kita membagikan life jacket agar nelayan semakin aman saat menangkap ikan di laut,” katanya, Minggu (24/9/2023).
Momen pembagian life jacket itu juga dimanfaatkan Anggota DPRD Kepri dua periode ini untuk berdialog langsung dengan warga Pulau Karas.
Berdasarkan penuturan warga, kondisi fasilitas dasar di pulau yang dihuni 3.000 jiwa itu cukup memprihatinkan dan butuh bantuan pemerintah.
“Beberapa fasilitas dasar kurang memadai diantaranya kondisi jalan umum yang rusak, pembangkit listrik PLN yang byarpet, sulitnya air bersih, proyek air bersih PUPR mangkrak dan tidak berfungsi, serta bangunan sekolah yang sebagian sudah mengalami kerusakan,” ujarnya.
Politisi PKB itu pun meminta agar Pemprov Kepri dan Pemko Batam berkolaborasi memenuhi fasilitas dasar bagi warga Pulau Karas.

“Pulau Karas sebagai kawasan padat penduduk penting untuk menjadi perhatian Pemko dan Pemprov untuk diberikan dukungan anggaran guna membenahi fasilitas dasar termasuk pengembangan kapasitas ekonomi warga yang mayoritas nelayan,” pintanya.
Selain fasilitas dasar, Sirajudin juga mendorong adanya pemberian program kesejahteraan sosial seperti PIP, KIP, UEP, dan KUR kepada warga Pulau Karas.

Pemenuhan fasilitas dasar dan kebutuhan sosial menjadi pertanda pembangunan yang berkeadilan kepada warga yang tinggal di daerah hinterland.
“Kita ingin pemerintah daerah memperhatikan kehidupan masyarakat di hinterland, anggaran pembangunan yang berkeadilan agar dampak pembangunan menyebar hingga ke pelosok-pelosok pulau dan tidak hanya terkonsentrasi di wilayah perkotaan,” tutupnya.
Penulis: Herman/Sijori
Editor: Budi